Alila Hotel Solo Menawarkan Kemewahan Dari Pelayanan Bintang 5

Terdapat banyak penginapan berupa hotel, home stay maupun losmen di Solo sebab semakin banyak pula orang yang datang berkunjung untuk menikmati hiburan maupun tempat wisata di salah satu kota terbaik Jawa tengah ini. Namun bagi Anda yang ingin liburan dalam kemewahan, maka Alila Hotel Solo dapat menjadi pilihan yang terbaik untuk Anda sebab di dalamnya disediakan pelayanan mewah kelas atas selama 24 jam penuh.

best western solo

Alila Hotel Solo Memanjakan Tamu Dengan Kemewahan  

Tidak semua orang ingin berlibur dengan biaya yang hemat. Ada sebagian orang yang ingin mendapatkan pelayanan mewah dan juga terbaik untuk kenangan mereka selama berlibur khususnya ketika mereka menginap di hotel bintang 5 yang terbaik di kota itu. Salah satu penginapan yang dapat menjadi salah satu tujuan dan referensi menginap terbaik adalah Alila Hotel Solo.

Cukup menempuh jarak sekitar 15 menit saja dari bandara Internasional Adi Sumarmo apabila Anda ingin menuju Alila karena lokasinya berada tepat di pusat kota Jalan Slamet Riyadi. Konsep hotel yang dibangun adalah green city dengan pemandangan utama adalah gunung merapi indah di sekitarnya.

Anda yang ingin membeli oleh-oleh untuk keluarga di rumah, rekan kerja di kantor maupun juga teman Anda, maka dari hotel, Anda hanya perlu waktu sekitar 10 menit saja untuk mengunjungi pusat oleh-oleh Pasar Gede yang berisi Batik Laweyan atau Batik Khas Solo di dalamnya hanya dengan menggunakan transportasi yang Anda temukan.

Anda yang ingin berbelanja dalam kemewahan, maka Anda juga cukup berjalan kaki dengan santai menuju Solo Grand Mall. Mengenai fasilitas, mak Anda sudah tidak perlu ragu lagi karena hotel ini diberi rating bintang lima yang artinya fasilitas di dalamnya pun juga sangat terjaga dengan baik dan diberikan secara optimal untuk Anda seluruhnya.

Terdapat kolam renang dengan sebuah oase yang menyuguhkan pemandangan kota Solo dan kolam ini akan buka mulai dari pukul 9 pagi hingga 9 malam. Tersedia Gym juga yang bahkan buka selama 24 jam untuk tamu yang menginap di hotel. Tersedia pula Lounge Eksekutif yang lokasinya berada di puncak untuk para tamu eksekutif guna memberikan kenyamanan dan ruangan melakukan bisnis dan sebagainya.

Bar juga disediakan untuk para tamu yang ingin santai dan menikmati berbagai macam jenis minuman. Ada pula Art Alia yang di dalamnya berisi berbagai macam kerajinan seni lokal yang dibuat oleh para pengrajin di wilayah Jawa tengah. Di dalam kamarnya pun disediakan fasilitas 24 jam.

Bagi Anda yang membawa anak-anak, maka ada pula fasilitas untuk anak-anak seperti Kids Club dan juga kolam renang untuk bermain anak. Bagi Anda yang tidak membawa kendaraan sendiri, maka ada layanan antar jemput langsung dari bandara menuju hotel dan sebaliknya. Kamar yang berada di hotel ini semuanya berjumlah 255 kamar termasuk dengan kamar bertipe Suite yang memiliki gabungan arsitektur dari jawa dan kontemporer.

Baca juga : Red Planet Hotel Solo Dengan Puncak Tertinggi Untuk Melihat Pemandangan

Tidak salah untuk memilih Alila Hotel Solo sebagai salah satu tempat menginap yang mewah dan membuat Anda mendapatkan fasilitas yang berbeda dibandingkan rumah sendiri.

0 Response to "Alila Hotel Solo Menawarkan Kemewahan Dari Pelayanan Bintang 5"

Post a Comment